About losing someone

Today’s Prompt: Write about a loss: something (or someone) that was part of your life, and isn’t any more. Make today’s post the first in a three-post series.


I was crying so hard when my sister joins me in our tiny living room.

“What happened? Why are you crying so hard that your nose is red as a tomato?” She asks me gently, trying to amuse me as well.

“Nothing, I am okay.” I stop crying and wipe the tears from my face.

“You look everything but okay. C’mon, you know you can trust me with anything. I won’t judge you, I promise.”

“I was crying because Fred passed away…” I say, trying to keep calm but failed : I start to sob again.

“Oh.. I am so sorry. Fred from your history class? The one that used to drive you home from school? What happened to him?” She looks shocked by my answer. I keep sobbing and give her no answer – we sit there in silence for a minute or so, until she finally breaks it and says “Sorry Dear, I guess I ask too many questions. I’ll leave you alone if you want to, just don’t be sad too long – Fred wouldn’t approve if you drowned in sadness. I’m sure he wants you to smile honoring his memories.” She is about to leave me alone when I finally answer her.

“No.. It’s not that Fred. It is Fred Weasley… He killed in an explosion in Hogwarts.”

“Wait, WHAT?”

To be continued…

 

p.s. The credit of this post’ featured image goes to this amazing artist!

It is an edited version.

Feels like Home

“Home is a name, a word, it is a strong one; stronger than magician ever spoke, or spirit ever answered to, in the strongest conjuration.” – Charles Dickens

My nostrils are dancing happily because of this sweet smell: the smell of a hot cup of coffee blend with cinnamon. I really love to taste the bitterness from that cup so I look around to find the source. The smell is coming from a house in the left corner of the street at where i stand now, which looks so familiar to me. The house is a two story house painted grey with a black fence and someone has left the front door ajar – probably the reason why I could smell the coffee.

The strangely familiar feeling inside me pushes me toward the house. Now I am standing so close with the house and realize its front yard is full of blooming jasmines and black roses, the gate also left ajar and I can see the path lead to the front door. My feet keep taking steps drawing my body closer to knock on the slightly open door- leaving my mind wondering what makes me doing something that so not me. My confused face is reflected in a man’s face that answers my knock. My rational mind tells me to apologize and to leave the house immediately but something in my heart makes me stand still and stare to the man’s brown eyes. Yes, I just stare to a strange man’s eyes and adore what I see. I must have eaten something wrong this lunch because I am acting so weird now.

“Can I help you?” ask the man nicely after he recovered from his confusion.

“Hm.. I don’t know, I smell your coffee from over there and my subconscious brought me here.. When I recovered, my hand already knocked on your door and here I am, standing in front of you, staring at your beautiful eyes and mumbling nonsense.” My own ears is amazed by my answer. I must have lost my mind because I never talk like that to a man before, moreover to a strange man I know nothing about.

“What a straight answer, I don’t know how to respond to that one. I guess my coffee is the one responsible for your awkwardness and it makes me feel that I owe you one cup. Come here then… if you want to, of course.” The man smiles, showing his bright white teeth. Oh My GOD, I am noticing his teeth now, what else will happen to me after this? The coffee needs to be very strong to wake me from this trance state.

I sit on the single sofa beside the front window while the man vanished to the back side of the house, probably to brew me one cup of his coffee or maybe he is calling 911 to inform them that his house is invaded by a strange woman. My eyes are scanning the living room. The whole wall is painted white but one side of the wall- the one directly in front of me -mostly covered by black and white photographs in black frames: the exact way I want to decorate my own house. The familiar feelings creep back inside me. I turn my eyes to another side of the wall because I feel my tears are coming. On my left side, I see the front door – the one that left ajar – and one big window beside each side of the door, are all in the black and white monochrome colors. Minimalist style with much space left empty and a giant vase stands alone in my right side.

Almost five minutes until the man is coming back to living room bringing my coffee. The same sweet smell filled the air and my heart feels warm. He offers me the coffee but my hand is shaking heavily that I couldn’t take the cup. Suddenly, not only my hand but all of my body is shaking, as if it is shaken by an invisible person and I feel my eyes are full of tears now.

“Honey, are you okay?” I hear a voice asking me softly but it’s a different voice from the man before and I also feel a hand caressing my cheeks as if trying to calm me down. I open my eyes to see my brother face full of concern and his eyes is softening when meeting my eyes.

“Yes, I guess I am okay now. I’ve just had a dream, a nice one actually”, I told him as calm as I can, trying to assure him that I am okay even if I’m not really okay right now. I know now why the house looks familiar to me, because that was my burnt house and the man with a cup of coffee was the love of my life.

“Of him?” My brother ask tenderly.

“and our warm home. I am home again..”

It is an edited version.

Flashbacks

My plane has just landed. I step onto familiar surroundings. The heat feels familiar. The sky looks familiar. Everything looks familiar as if nothing has changed in this city. It feels like yesterday, even though I’ve left this city for years. The arrival lounge is also similar to my memories of it, men holding the name-tag, people offering a rent car or queuing for taxi. Everything seems frozen in time.

I walk to my assigned meeting point, through some kind of underground tunnel, connecting the airport and the parking lot. I love this tunnel, it is large with a minimalist ornaments. It gives me a calm feeling with its pastel paint. Sounds from the railway above it give me thrill sensation, like I am going to crash the train. I wait for a driver from my client’s company outside the tunnel and when I look around me, I realize that the parking lot is larger than I ever remember. Finally, a minor change that reminds me this city is no longer the same.

Traffic outside the airport is not so crowded, maybe because it is an early Saturday morning. The driver asks me whether I want to stop for breakfast. I don’t feel hungry, but a cup of coffee would be nice. He stops in a small coffee vendor not so far from the airport. I feel glad that this driver is not a chit-chat person, I already feel exhausted with all the memories that are flooding my mind since I arrived here, in Yogyakarta, a city once I loved so much.

The sun is shining so bright this morning, but the breeze is cool and the coffee taste so good. Lovely morning, if I don’t remember that I am in a city where my worst nightmare happened.

Clear horizon with Mount Merapi as background takes me to years ago when I arrived here for the first time. Nearly 10 years ago. I remember coming here with high spirit and big hope, exploring this city with a great excitement and laughed at everything I never see in my hometown. I hope I can re-experience those feeling again, maybe those are the remedy for my bitterness feeling of this city.

Yogyakarta. Special District. Cultural City. Full of students, from around Indonesia and overseas. Famous for its diversity. Famous for its myths. It has an imaginary line that goes straight from Mount Merapi to Kraton Ngayogyakartahadiningrat (Yogyakarta Palace) and finish in Parangtritis Beach. The most southern part of yogyakarta is a line of beaches. Many beautiful beaches.

My mind takes me to one fine afternoon, when my thesis deadline was getting closer and i didn’t have enough spirit to finish it on time. Instead of writing it, I drove my car to Depok Beach. I love Depok Beach even though the sand is not white but it has fish market which sell fresh fish from the sea. I arrived at the beach in time to watch the sun started to set. Magnificent. The sky’s color was changing from bright blue to orange and finally lost in the darkness of night. I love spending my early night at that beach. Fishermen were getting ready for night fishing. People were packing their bags to go home. Sea waves were getting higher and the sound of the wave soothed my chaotic mind. I felt calm and my mood was much better when I came home that night. I am longing for that place, even more, I am longing for that calm feeling. I am longing for my happiness.

The car is back on the street, smoothly driven to Malioboro Street. The most famous tourist destination in Yogyakarta. The place where my client is waiting for the briefing. I guess Depok Beach has to wait a little longer.

I miss you!
I miss you!
This is for the Day 2 assignment of writing 101.
 Can you see Yogyakarta as I see it?
It is actually a fiction and I intend to keep it going through this month challenge..
day by day

Night’s Lover

Night is my loyal friend. I love Night. Night could always understand me. I feel very safe in its embrace. Silence and cool breeze are what I miss the most from night.

I love the night, but I am afraid of the moon. I can’t exactly figure out why I fear the moon, maybe it is because its arrogance. Moon is only reflecting sun’s light, but it seems like those lights are its own. I don’t like it. It is so artificial for me.

Still, my fear for the moon never make me hate the night.

Stars. They probably are another reason why I love night.

twinkle twinkle little star

how I wonder what you are

I wonder.. Stars are shining. They shine their own lights, but never defeat the fake moonlight. Even though their lights are not as bright as moonlight, starlight is giving me hope. For me, stars are tough. They taught me how to keep shining, even if others won’t understand why you do it. They taught me that even if you seem to only accomplish small thing, you did accomplish something and there are people who are inspired by your efforts. Just like how stars keep inspiring me to make steps toward my seems-like-impossible dream.

Tonight, I sit in my backyard. Black coffee is my only companion in enjoying the night. I usually have trouble sleeping in a new place. I just moved to my new house today and i have given up sleep hours ago. My watch tells me that it’s near dawn and i have to be in the airport early in the morning. My bags are not packed yet, I really like to procrastinate everything, even packing.

Oh how I hate to say good bye to the night and back into the lights of my bedroom. I hate it even more because the reason of this good bye is my morning flight to a city I secretly hate.

..because the night owns me
..because the night owns me
This is my post for the Day 1 challenge of writing 101.
I feel like i want to make a fiction.
Wish me luck!
🙂

knock..knock..

..bukan janji, tapi ini kisah tentang bukti..

Pagi ini aku terbangun oleh ketukan lembut di pintu kamarku dan aku tahu bahwa tidak ada orang yang mengetuk pintu itu. Hal ini bukan terjadi kali ini saja, sudah hampir seminggu aku terbangun karena ketukan itu. Hari pertama dan kedua kejadian ini, aku masih begitu penasaran hingga mengejar ke luar pagar, untuk memastikan siapa yang iseng mengetuk pintu kamarku sepagi ini, namun tidak ada tanda bahwa pernah ada orang yang memasuki rumahku, karena aku memang tinggal sendiri di rumah ini.

Kali ini, aku sudah terbiasa dengan ketukan ini dan begitu yakin sehingga tidak perlu mengejar pembuat ketukan misterius itu lagi. Aku beranjak ke kamar mandi untuk melakukan rutinitas pagiku. Dingin air yang mengaliri badanku membuat aku merasa sangat bersemangat untuk menjalani hari ini, hari yang aku tahu pasti akan sangat menarik. Hari ini aku akan mengajukan surat pengunduran diriku, aku sudah begitu letih untuk terus berada dalam lingkaran setan ini. Aku sudah begitu muak dengan semua kebohongan yang dilakukan orang-orang dikantorku.

Setelah melalui jalan yang begitu padat dan penuh polusi, akhirnya aku merasakan kembali dinginnya ruangan kantorku, yang masih sangat sepi sepagi ini. Ku langkahkan kakiku menuju ruangan 4×4 meter tempatku menyelesaikan pekerjaanku selama ini. Sejujurnya aku sangat menyenangi ruangan ini, meja kerja kesukaanku dan kursi empuk yang membuat aku terkadang mengantuk. Ku hirup dalam-dalam aroma lavender dari pewangi ruangan favoritku, karena aku tahu aku akan merindukan suasana tenang dalam ruangan ini, aroma ini, suara PC ku yang begitu hingar dan tentu saja, pola wallpaper yang aku pilih sendiri, tapi aku tidak boleh goyah, aku sudah memutuskan untuk resign, dan aku akan melakukannya sebentar lagi….hanya sebentar lagi.

Ku lirik arloji hitam kesayanganku, sudah hampir pukul 08.00. Suara riuh rendah orang berbicara sudah mulai terdengar di luar. Ku pejamkan mata ku untuk menghadirkan imaji ruangan ini sekali lagi, mungkin untuk yang terakhir kalinya, ku hirup nafas dalam-dalam. Dengan mantap ku buka mata dan melangkah keluar, menuju ruangan pimpinan.

Sedikit gugup ketika aku harus melewati lorong penuh kubikel ini, dengan teman-teman menyapa seperti biasa, ada yang sedang menikmati kopi hangat yang aromanya begitu menggoda bahkan ada yang melanjutkan tidurnya yang mungkin tadi harus terhenti dengan rutinitas jalan di pagi hari.

“tok..tok..” Kali ini aku yang membuat suara ketukan, terdengar seruan masuk dari dalam ruangan itu.

“Oh..kamu toh Rasyi? Monggo silahkan duduk..” Sapa Pak Okta, pimpinanku dengan ramah dan penuh senyum. Ku balas senyum Pak Okta dan duduk di kursi yang beliau tunjuk.
“Sebentar ya Rasyi, saya harus menyelesaikan dokumen ini segera.” Kata beliau.
“Baik pak, tidak apa-apa, silahkan saja.” Jawabku dan keheningan pun dimulai.

Pak Okta sibuk mengetik dan aku sibuk dengan pikiranku sendiri. Aku teringat pertama kali masuk ruangan ini, persis 2 tahun yang lalu, untuk wawancara. Ketika itu aku masuk dengan sangat bersemangat dan pikiran yang penuh dengan rancangan jawaban yang kira-kira bisa membuat aku diterima disini, perusahaan multinasional bergengsi yang sangat diminati oleh banyak Fresh Graduate seperti aku saat itu. Kenangan selanjutnya dengan ruangan ini masih diliputi dengan perasaan sangat menyenangkan karena berhasil diterima mengalahkan ribuan calon karyawan yang lain dan langsung menduduki posisi Asisten Manager HRD karena pengalaman ku yang sangat banyak semasa kuliah. Di ruangan inilah aku disambut oleh Pak Okta dan Pak Vian, Manajer HRD dan Senior Asisten Manajer HRD dan diberi penjelasan mengenai tanggung jawab dan tugas yang akan aku kerjakan mulai keesokan harinya. Begitu membahagiakan…

Sudah tidak terhitung berapa kali dan berapa banyak kenanganku di ruangan ini. Bahagia, sedih, kecewa, marah, semua pernah aku rasakan disini, namun beberapa bulan terakhir ini suasana ruangan ini sangat tidak nyaman. Setelah dua tahun bekerja disini aku sudah memahami seluk beluk kantor yang sangat bergengsi ini, dan kenyataan yang aku temui di dalam gedung mewah kantor ini sangat jauh dari kemewahan visul yang dan gengsi sosial yang ditawarkan. Sistem yang berjalan di kantor ini sangat busuk, mungkin sama busuknya dengan sistem yang dijalankan di kantor pemerintahan.

Skandal demi skandal aku temui terjadi dan sudah menjadi rahasia umum di kantor ini. Bagaimana Divisi Keuangan mengelabui pajak, bagaimana Divisi Produksi mengelabui karyawan sendiri dengan mengatakan bahwa kinerja mereka belum cukup untuk menghasilkan keuntungan yang besar bagi perusahaan ini sehingga mereka tidak pantas untuk mendapatkan bonus, bagaimana Divisi CSR mengelabui masyarakat dengan memberikan banyak bantuan namun tanpa mereka sadari lingkungan mereka tinggal sudah kami kotori dengan polusi dan memberi mereka banyak bibit penyakit. Banyak hal yang membuat aku jengah dengan perusahaan ini, namun aku masih bisa bertahan hingga titik puncak ketika aku yang harus melakukan tindakan setan itu.

Kejadian menyakitkan itu ku putar ulang dalam pikiran. Ruangan ini, sekitar dua bulan yang lalu, aku dipanggil Pak Okta karena Bapak Kepala Cabang ingin bertemu denganku. Banyak dugaan yang muncul ketika aku memasuki ruangan ini dan bertemu Bapak Kepala Cabang yang masih cukup muda, dengan senyum yang membuat aku sadar bahwa beliau sangat tampan dan menarik. Namun sayang, tingkah lakunya tidak sebaik wajahnya, karena tujuan kedatangannya kesini adalah untuk menginstruksikan kepadaku agar aku merekayasa hasil penilaian kinerja karyawan tahun ini. Beliau ingin aku mengeluarkan hasil palsu untuk beberapa orang yang tidak beliau sukai, membuat penilaian kinerja mereka menjadi begitu buruk dan merekomendasikan perusahaan untuk memecat mereka agar posisi mereka kosong dan beliau bisa memasukkan beberapa keluarganya untuk menggantikan posisi tersebut. aku tidak bisa berkata apa-apa saat itu, aku hanya bisa mengangguk saat beliau mengatakan bahwa beliau akan membunuh orang tua ku di kampung jika aku tidak menuruti keinginan beliau.

Akhirnya aku melaksanakan kemauan sang Kepala Cabang dan perusahaan  pun memecat beberapa karyawan tak bersalah tersebut. Aku sangat merasa bersalah hingga suatu hari aku menemukan surat di atas meja kantorku yang berisi kebencian. Salah seorang karyawan itu sangat membenciku dan menganggap aku harus bertanggung jawab atas penderitaannya setelah ia tidak punya pekerjaan lagi, dan setelah aku membuang surat itu, aku mendengar kehebohan di luar ruanganku yang ternyata baru saja mendapatkan kabar bahwa orang yang mengirimkan aku surat itu baru saja ditemukan mati bunuh diri di lantai Basement gedung ini. Hari itulah hari pertama aku mendengar ketukan tak berwujud di pintu kamarku, tepat satu minggu yang lalu.

Saat itu aku benar-benar merasa hancur dan merasa menjadi orang paling jahat di dunia. Kejadian yang membuat aku lebih hancur lagi terjadi dua hari setelah kejadian bunuh diri itu atau sekitar 4 hari yang lalu, kedua orang tuaku meninggal karena kecelakaan mobil dalam perjalanan mereka mengunjungi ku.

“ehm..ehm” Ku dengar suara Pak Okta berdehem, menyadarkanku dari kilasan peristiwa-peristiwa menyakitkan itu. Aku tersenyum malu karena kedapatan melamun oleh Pak Okta, dan beliau hanya tersenyum lembut.
“Ada apa Rasyi, kamu datang kesini pagi sekali. Tidak biasanya” Kata Pak Okta membuka percakapan.
“Saya ingin mengajukan surat pengunduran diri Pak” ucapku dengan cepat sambil menyerahkan surat ke Pak Okta, ingin proses ini segera usai dan aku bisa segera merebahkan diri di kasur empuk kamarku.
“Hm..” Gumam Pak Okta, wajah beliau tidak terlihat terkejut, mungkin beliau memang sudah menduga hal ini akan terjadi, atau jangan-jangan beliau memang mengharapkan aku mengundurkan diri. Ah…. aku harus menyingkirkan pikiran-pikiran buruk ini…
“Baiklah Rasyi..” Pak Okta kembali memulai percakapan setelah selesai membaca surat pengunduran diriku. “Bapak paham kamu sedang dalam keadaan sangat tertekan dan Bapak sangat maklum jika kamu ingin menikmati waktu sendiri dan menjauh dari suasana kantor ini.” Pak Okta menghela nafas sejenak, “Surat ini Saya terima, pengunduran diri kamu juga saya terima, tapi kalau kamu sudah kuat dan ingin kembali ke sini, Bapak akan dengan senang hati menerima kamu kembali.” Kata Pak Okta yang membuat aku sedikit terharu.
“Baik Pak, terimakasih banyak atas semua bimbingan Bapak selama ini, saya mohon pamit Pak, salam buat teman-teman yang lain, saya mungkin tidak terlalu kuat untuk berpamitan ke mereka. Sekali lagi terimakasih Pak.” Ujarku sambil berdiri menyalami Pak Okta.

Aku berpamitan dan kembali keruanganku untuk mengambil barang-barangku dan kembali ke mobil, pulang…

Ku rebahkan diri di kasur setelah selesai menyantap makan siang masakanku sendiri, sendiri di rumah dan sendiri di kehidupanku, karena setelah orang tuaku meninggal, aku benar-benar sudah tidak punya keluarga lagi. Aku menikmati sore hari dengan membaca buku di halaman belakang rumah ku. Sungguh tenang. Aroma buku baru yang aku baca, aroma bunga dan bercampur dengan aroma kopi hangat membuat aku merasa nyaman dan bisa membuat aku tidak bergerak hingga berjam-jam dan malam telah datang menghampiri.

Kembali aku berbaring setelah kantuk menyerangku, aku menyusun rencana untuk memulai hidupku yang baru esok, karena memang kebiasaanku untuk menyusun rencana visual dalam pikiranku sebelum aku tidur. Besok aku berencana bertemu dengan teman semasa kuliah ku untuk membicarakan rencana kami membuka Pusat Rehabilitasi Korban Perkosaan, karena jumlahnya sudah sangat meningkat belakangan ini. Setelah puas dengan rencana yang tersusun rapi di pikiran ku, akhirnya aku dapat terlelap.

Keesokan harinya aku kembali terbangun oleh ketukan, namun kali ini aku merasa itu ketukan yang berbeda, karena tidak selembut biasanya. Ketukan ini begitu kasar dan diikuti dengan suara pintu dibuka. Aku langsung terduduk kaget karena aku tinggal sendiri di rumah, lalu siapa yang membuka pintu itu. Tidak ada oran lain yang memegang kunci rumah selain aku, bahkan pembantuku pun hanya datang jika aku ada di rumah.

“Rasyi, ini obat kamu belum diminum, diminum dulu ya, baru kamu mandi lalu sarapan” Ujar orang yang membuka pintu tadi sambil meletakkan obat disampingku. Aku tidak mengenal orang tersebut, dia berbaju seperti perawat, tetapi aku tidak sakit dan aku tidak paham bagaimana dia bisa berada di rumahku.
“Kamu siapa? Kenapa bisa masuk kekamarku?? Kamu dapat dari mana kunci rumahku?? Obat apa ini? aku tidak sakit!” Teriakku histeris ketakutan.
“Tenang Rasyi, tarik napas sayang.” Ujar orang itu lembut, “Kamu minum obat ini dulu biar tenang, ya?” lanjutnya.
“Tidak! Tidak mau! aku tidak kenal siapa anda, dan kenapa aku harus minum obat ini! Keluar dari rumahku!” kembali aku berteriak.

Tiba-tiba aku merasa seperti ada jarum yang menusuk lenganku dan setelah itu aku merasa sangat tenang, sangat damai dan kepalaku mulai terasa ringan, aku pun tidak merasa ketakutan lagi, padahal saat itu aku melihat ada orang lain yang masuk kamarku.

“Bagaimana keadaannya Sus?” Tanya orang baru tersebut.
“Masih sering histeris, tadi malam sepertinya dia mengalami mimpi yang berat lagi karena laporan REMnya mengindikasikan demikian, dia masih sangat bergantung pada obat penenang ini, jika tidak ia akan kembali histeris dan masuk kembali ke dunia khayalannya.” Jawab wanita berbaju putih yang dipanggil Sus itu.

Aku hanya bisa terbaring dan tak bisa menggerakkan anggota tubuhku. Aku hanya bisa mendengar pembicaraan mereka tanpa bisa berbuat apa-apa.

“Kasihan dia Sus, kenyataan sangat berat untuk dia hadapi. Bayangkan saja, dia diperkosa oleh pimpinan kantor cabangnya dan tidak ada orang yang mau membantu dia untuk menuntut keadilan, bahkan orang tuanya saja tidak percaya padanya. Saya bukan mau membenarkan tindakannya yang akhirnya membunuh orang tuanya, Sus, hanya saja… menjadi korban perkosaan itu sangat berat tanpa harus dituduh pelacur oleh keluarga sendiri.” Kata orang asing itu.
“Iya Pak, saya tahu, itulah kenapa saya sangat intensif merawatnya, karena saya punya seorang adik yang menjadi korban pemerkosaan juga.” Kata Sus dengan mata yang mulai berkaca-kaca.
“oh, saya tidak tahu, maafkan saya, Suster…” Kata Pria tersebut.
Sambil berjalan keluar Suster tersebut hanya tersenyum dan berkata, ” Tidak apa-apa Pak. Rasyi beruntung ada Bapak yang selalu mengunjunginya, saya yakin Rasyi akan bisa kembali normal Pak.”
“Amiin.. Saya juga sangat yakin Sus..” Pria itu membalas senyum Suster yang kemudian menutup pintu kamar.

Aku mulai mengantuk mendengar obrolan mereka yang tidak aku mengerti. aku memejamkan mataku… namun sebelum tertidur, aku merasa seseorang membelai rambutku dengan lembut dan aku merasa kecupan di keningku dan kemudian aku mendengar ada suara pria yang berbisik….

“Aku tetap sayang kamu, Rasyi.”

-Jakarta, 18 Agustus 2011- 
originally posted in here

flirt

B: she’s beautiful!

G: yes, I know…

B: she’s wonderful!

G: yes, i’m aware…

B: look, she has bright eyes!

G: absolutely…

B: Oh God, she is so gorgeous!

G: ………

…….

B: babe?

G: yes?

B: are you okay?

……

……

G: now, would you please turn your eyes to me, dear?

B: what….?

G: don’t you see my heart’s bleeding?

B : …………

…sometimes, i pretend to be casual, but for telling you the truth, i’t’s hurt-every time u turn to other girl,,

-Lorong Cinta-

Dengan melangkah pelan, kususuri lagi lorong yang dulu biasa kita lalui bersama. Ada sedikit perih yang terasa ketika mengingatmu lagi, perih yang sebenarnya aku nikmati sebagai bukti bahwa kita pernah bersama. Kususuri lorong ini kembali dengan sangat perlahan, berusaha menghidupkan kembali perasaan yang aku rasakan saat melewatinya bersamamu.

Aku melihat ke kanan, masih ada lukisan yang betah engkau pandangi berlama-lama, entahlah, aku tak tahu kenapa, tapi aku sangat menikmati ekspresimu, ekspresi kerinduan yang tak jelas kau tujukan untuk siapa tapi aku selalu bahagia menikmati setiap perubahan air mukamu. Di tembok sebelah kiri aku memandangi jendela luas yang selalu kita kagumi bersama pemandangan yang terlihat dari sana, aku biasanya berpura-pura sangat menyukai hutan hijau yang sering tertutup kabut itu, padahal yang sebenarnya aku sukai adalah saat kita menikmati pemandangan itu, bersamamu disana, hanya diam dan menikmati pemandangan, itulah saat-saat terindahku.

Melangkah lagi, mendekati akhir lorong kenangan ini, ku hampiri gerbang menuju ruangan yang lebih luas, aku tercenung berhenti di sudut gerbang, ku pejamkan mataku, mencoba merasakan kembali kecupan-kecupan yang selalu kau berikan pada ku sebelum masuk keruangan lain itu, sudut ini adalah sudut kesukaanmu, aku tahu karena kau selalu mengatakan itu kepadaku, dan ini juga sudah menjadi sudut yang kusukai, karena penuh dengan kenangan pelukmu yang hangat untukku, hanya untukku.

Dengan berat aku melangkah meninggalkan lorong penuh kenangan itu, menuju keruangan lain rumah kita, sama hangatnya dengan lorong itu, tapi tak begitu banyak kenangan atas kebersamaan kita disini, karena kita lebih senang menghabiskan waktu di lorong itu.

Aaahh,, mengenang kembali semua kebersamaan kita membuat aku semakin merindukanmu, tapi aku tahu aku harus bisa menerima kenyataan, bahwa tak bisa lagi aku nikmati wajahmu yang ekspresif, tak bisa lagi aku merasakan kebersamaan dalam diam yang selalu kita nikmati, tak akan pernah bisa aku menikmati kecupan darimu lagi, dan tak akan pernah kurasakan hangatnya dekapmu yang selalu mampu menenangkan segala gundahku.

Ku langkahkan kaki ke arah halaman belakang rumah kita, mengunjungi peristirahatan terakhirmu, memandangi melati yang mengelilingi makammu. Melati selalu menjadi bunga kesukaanmu, setelah anggrek tentunya, tapi kau pasti mengerti kalau aku memang tidak akan pernah mampu merawat anggrek, karena itulah ku tanam melati yang putihnya sesuai dengan hatimu, hatimu yang penuh cinta.

Hari ini, tujuh tahun yang lalu, kau pergi meninggalkan ku selamanya, untuk mengarungi kehidupan yang aku tahu tak akan mudah tanpa kau disisiku. Tapi tak hentinya aku haturkan terimakasihku kepadamu, Ibu yang tangguh, yang penuh cinta, yang membuat aku menghargai hidup, diriku, dan orang-orang disekitarku. Kau telah mendidikku dengan caramu yang luar biasa agar aku senantiasa bersyukur dan bertanggung jawab atas semua pilihan ku.

Hari ini, tujuh tahun yang lalu, kau pergi meninggalkanku selamanya, tapi cintamu tetap tinggal, agar aku dapat membagi cintaku kepada orang-orang disekitarku, menguatkanku saat aku merasa lemah dan tak mampu.

Hari ini, tujuh tahun yang lalu, kau pergi meninggalkanku selamanya. Tak cukup bila kukatakan aku selalu merindukanmu, hanya doa yang mampu ku kirimkan untukmu, semoga Malaikat mendekapmu erat disana dan Cinta Allah selalu mengelilingimu, Mama..

24 September 2010,

7 tahun setelah ia meninggalkanku,,

i Love u mom, still and always will,,

saat langit penuh bintang

disuatu sudut di sekitar Jakarta Selatan, beberapa malam ini, langit yang kelam sangat cemerlang dengan hadirnya taburan puluhan bahkan mungkin ribuan bintang. Ada yang bersinar terang, redup, ada juga yang berkerlapkerlip.
indah,,
sangat indah,,

pemandangan itu tentu saja membangkitkan romantisme di hati, meski tak tau akan membaginya dengan siapa secara khusus, tapi hadirnya orang-orang yang sedang sangat dekat secara emosional mampu meredam kerinduan yang entah untuk siapa ini,,

kekeringan yang melanda jiwa inilah mungkin yang membuat aku bertahan di sini, di tempat di mana aku berada kini, sedang memperjuangkan entitas diriku, sedang menemukan identitas diriku, sedang menempa kekuatan mentalku.

kembali kepala tertadah menatap langit, mencoba menghitung jumlah bintang yang jelas tak kan mampu aku selesaikan, namun setelah kembali aku resapi, ternyata bintang itu indah dengan posisinya yang bertebaran di angkasa, bukan bersusun simetris dan juga tidak dengan jarak yang beraturan.

terdiam..

aku merasa seperti mengenang sesuatu, usaha ku mengatur hidup agar berjalan saja tanpa harus perlu usaha keras rasanya begitu mirip dengan usaha membuat susunan bintang tersebut membentuk suatu gugus secara keseluruhan,, tak kan bisa, dan takkan pernah berhasil,,

masing-masing bintang tersebut bagiku kini tampak bagai serpihanserpihan kisah yang menyusun alur kehidupanku, tak beraturan memang, namun membentuk sebuah imaji yang indah yang menghadirkan beribu perasaan bagi para penikmatnya,, begitulah hidupku, tak kan pernah aku berusaha membuat ia berjalan lurus, akan ku tetapkan garis besarnya saja, biarlah ia membentuk kepingan kisahnya masing-masing yang akan indah pada waktunya, akulah penikmat hidupku dan aku akan menjaga variasi kerlipannya..

perasaan indah ini masih merasuk didada, aku ingin membaginya, dengannya yang selalu meghadirkan senyum di hariku, yang ia bahkan tak tahu betapa berartinya senyumnya untukku,, aku akan menyimpannya,, karena memang aku harus menyimpannya, agar serpihan itu tetap bertaburan, tetap indah, tanpa harus memaksakan untuk menyusunnya,,

gugusan gugusan bintang ini seperti memastikan padaku bahwa memang kami tak akan pernah menyatu, tapi selama aku masih tetap dapat melihat senyumnya, aku masih akan merasa bahagia, karena aku telah terbiasa mencintai tanpa memiliki,,